Langsung ke konten utama

Peradaban awal masyarakat dunia yang berpengaruh di indonesia

Assalamualaikum wr. wb. sehat selalu bagi para pembaca pengepul wawasan :) kali ini kita akan bahas mengenai proses awal peradaban di berbagai negara negara eropa. Peradaban - peradaban di dunia lahir karena manusia melakukan perpindahan atau sering disebut juga hijrah. Pastilah saat kita mengalami kesulitan hidup, maka untuk mencapai yang lebih baik kita pasti akan berpindah. Didunia ini banyak sekali peradaban yang mengalami perpindahan seperti peradaban Mesir, Mesopotamia, Cina dan lain lain. Termasuk indonesia juga berpengaruh terhadap peradaban - peradaban yang ada di dunia. Peradaban sendiri yang dalam bahasa latin yang artinya 'Kota ' . Untuk awal mari kita mengenal proses awal pembentukan peradaban " dan jangan malas mendapatkan ilmu " :)


Proses Awal Pembentukan peradaban

   Dalam sejarah peradaban awal bangsa - bangsa di dunia, peradaban terbentuk umumnya dilatarbelakangi oleh faktor - faktor yang hampir sama. Faktor pertama adalah letak geografis yang berada pada posisi yang strategis serta dekat dengan sumber air atau sungai. Hampir semua awal peradaban dunia terletak di lembah - lembah sungai. Misalnya , peradban mesir kuno terletak di lembah Sungai Nil, peradaban Mesopotamia terletak di suangai Eufrat dan Tigris, serta peradaban India Kuno yang terletak di lembah sungai Indus dan lembah sungai Gangga.
                   Lokasi yang dekat dengan air sangat penting bagi kelangsungan hidup suatu masyarakat di peradaban kuno. Sungai di gunakan untuk kebutuhan pengairan bagi usaha serta pertenakan. Sungaijuga berfungsi sebagai alat transportasi yang dapat menghubungkan daerah - daerah lain sehingga terbentuk jalur perdagangan antar daerah. Faktor kedua adalah ketersediaan lahan tanah yang subur bagi pertanian, Dengan tanah yang subur maka akan memberikan pasokan makanan yang cukup bagi seluruh penduduk. Terlebih lagi pusat - pusat peradaban kuno umumnya merupakan kota - kota besar yang memiliki jumlah penduduk yang banyak dan padat. Itu lah faktor umum terbentuknya suatu peradaban kuno.

Peradaban Awal di Dunia
a. Tiongkok 
    Kebudayaan Tiongkok merupakan salah satu kebudayaan tertua di dunia. Hasil kebudayaan Tiongkok antara lain ilmu astronomi, ilmu hitung, tembok besar Tiongkok dan ajarannya yaitu toisme dan konfusianisme. Toisme mengajarkan adanya kekuatan yang mengatur keadilan dan kesejahteraan di alam semesta. Ajaran ini dikemukakan oleh Laotze. Sedangkan Konfusianisme ajaran soal pemerintahan dan keluarga. Ajaran ini di kemukakan oleh Kong Fu-Tze. Adapula dinasti - dinasti yang pernah berkuasa di tiongkok pada awal peradaban nya sebagai berikut : 
1. Dinasti Shang
    Kebudayaan yang terkenal adalah kebudayaan Lung-Shan dengan peninggalannya bejana, kereta  kuda, dan sistem penulisan.
2. Dinasti Chou
    Pada masa ini seni dan sastra tiongkok berkembang pesat dan berkembangnya ajaran Kong Hucu  dan Lao Tze.
3. Dinasti Chin ( Qin )
    Dinasti Chin meninggalkan peninggalannya seperti pembakuan ukuran berat, sistem penulisan,    dan pembangunan tembok besar Tiongkok
4. Dinasti Han
    Pada masa ini Tiongkok mengalami perpecahan dengan ajaran Konghucu
5. Dinasti Sui
    Dinasti ini berhasil menyatukan Tiongkok setelah terpecah pecah pada masa Dinasti Han.

b. India
    Kebudayaan kuno di India terletak di lembah Sungai Hindus yang terdapat bangsa Dravida dengan kebudayaan nya Mahenjo Daro dan Harappa. Peninggalannya antara lain bekas bekas tembok rumah, perkakas rumah tangga, perhiasan perhiasan, bekas sungai saluran air, jalan jalan besar, dan dinding tembok pertahanan. Masyarakat lembah Sungai Indus sudah mengadakan hubungan dagang dengan bangsa sumeria di Mesopotamia dan bangsa bangsa lainnya. Kepercayaan masyarakat lembah sungai Indus bersifat Politheisme (memuja banyak dewa) yang berarti melambangkan kemakmuran, selain itu mereka juga menyembah pohon seperti pohon papal (beringin).

c. Yunani
    Peradaban Yunani kuno adalah periode dalam sejarah Yunani yang berlangsung kurang lebih seribu tahun dan berakhir dengan munculnya agama kristen. Oleh sebagian besar sajarawan, peradaban ini merupakan peletak dasar bagi peradaban barat. Budaya Yunani merupakan pengaruh kuat bagi kekaisaran Romawi, yang selanjutnya meneruskan vesinya ke bagian lain Eropa.
   Daerah Yunani terletak di ujung ternggara benua Eropa Sebagian besar kepulauan di laut aegea dan laut lonia masuk wilayah yunani. Tanah Yunani yang bergunung - gunung itu pada umumnya tidak subur. Di lereng - lereng pegunungan orang dapat mengusahakan tanaman seperti gandum dan anggur. Yunani terdiri dari beberapa polis atau negara kota. Dua negara kota yang terkenal adalah Sparta dan Athena. angsa Yunani percaya kepada adanya dewa - dewa.

d. Romawi
    Kerajaan Romawi terbagi menjadi tiga kerajaan yaitu :
1. Zaman Pemerintahan raja -raja ( 735 - 510 SM )
2. Zaman Republik (510 - 27 SM)
3. Zaman Kaisar (27 - 476 SM)
   Romawi didirikan oleh Romus dan Romulus tahun752. Kebudayaan Romawi juga disebut kebudayaan laut. Perpaduan antara kebudayaan yunani dengan timur dikenal dengan kebudayaan Hellenisme, yang hasil bangunannya antara lain pintu gerbang, amphiteater (Gedung pertunjukan terbuka), dan kuil. Hasil - hasil karya bangsa Romawi dalam seni bangunan yang berwujud lain sebagai berikut.
1. Collosem dan Amphiteater, yaitu bangunan yang berwujud serta berbentuk seperti stadion dan dapat menampung puluhan ribu penonton.
2. Pantheon yaitu rumah dewa orang - orang Romawi.
3. Viaduct dan Aquadux yang berfungsi sebagai saluran air.

e. Mesir
    Kehidupan manusia Mesir pada masa kuno didominasi oleh pertanian dan perdagangan. Pertanian Mesir maju karena terdapat Sungai Nil. Lagi pula Masyarakat nya sudah mengenak hasil kerajinan tangan dari tanah liat, logam, permadani, dan membuat minyak wangi. Orang Mesir juga sudah mampu membuat huruf Hioroglyph yang biasa di pakai di batu - batu dan kulit pohon. Di bidang teknologi, Mesir juga mengenal ilmu astronomi, ilmu ukur dan ilmu arsitektur. Kebudayaan Mesir yang lain yaitu piramid yang berguna menjadi tempat makam raja. Mesir juga mempunyai mummi (Mayat diawetkan), Obelisk(tugu dari batu granitmerah untuk menghormat dewa) dan spinx (singa berkepala manusia).

     Terbentuknya peradaban negara - negara eropa tidak jauh dari awal adanya sumber kehidupan yaitu air dan tanah yang subur dan tidak lupa bebatu batuan. Diatas hanya sebagian dari berbagai awal negara negara eropa yang bagaimana mereka memulai peradabannya. Semoga artkel ini bermanfaat. Untuk akhir kata wassalamualaikum wr. wb.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perkembangan IPTEK pada perang dingin

Assalamualaikum Wr.Wb slam sejahtera dan sehat selalu untuk para pembaca dan penulis pada konten pembahasan kali ini ada beberapa topik yang diangkat mulai dari faktor coldwar, teknologi pada masa perang dingin, kemajuan IPTEK. Fokuskan pikiran karna kita akan masuk pada pembahasan cekidot :v 1.F aktor Penyebab Perang Dingin Pada masa perang dingin sains dan teknologi yang terpaut dengan kegiatan militer mendapat sorotan yang lebih dari pemerintah. Pemerintah bersedia mengeluarkan dana yang besar demi kemajuan iptek di negara mereka. Pada periode ini tumbuh disiplin-disiplin ilmu yang mempelajari dampak sains pada masyarakat. Di negara-negara maju, teknologi di era modern bukan lagi urusan individu atau komunitas berskala kecil. Teknologi modern mempunyai tujuan-tujuan nasional pada wilayah ideologi, militer, ataupun ekonomi dan bentuk kesadaran nasional untuk menggali sumber-sumber alam yang ada. Ini juga bertujuan untuk mewujudkan produksi barang dengan skala yang besar.Pe

Kebudayaan Logam di Indonesia

  Assalamualaikum wr.wb. sehat selalu untuk para pembaca semua dan selalu diberi kemudahan dalam segala kegiatan yang sedang dijalani. Kali ini penulis akan membahas mengenai budaya logam di indonesia pada dahulu kala sekitar ribuan tahun yang lalu apa saja, seperti apa dan untuk apa lgam dan sejenisnya digunakan. Memang,  saat mempelajari sejarah seperti nya sangat lah membosankan jika tidak ditumbuhkan rasa ingin tahu namun dalam hal lain sejarah adalah history yang merupakan perjalanan waktu yang tidak boleh dilupakan tetapi haruslah kita pelajari agar di masa depan tidak terjadi sesuatu yang tidak di inginkan seperti pada masa lalu. Mari sebarkan sejarah yang kita ingat dan terus kita asah wawasan sejarah kita sudah sampai mana. Langsung saja kita akan bahas mengenai Budaya Logam di Indonesia. Perunggu merupakan campuran tembaga dengan unsur kimia lain, biasanya dengan timah berfungsi  atau digunakan secara luas dalam industri, bukan hanya pada zaman sekarang yang membutuhkan log